Rabu (5/5) sore, SMP Sabilillah mengadakan “Takjil on the Road” untuk dibagikan kepada masyarakat Sampang. Kegiatan sosial ini merupakan program kegiatan OSIS SMP Sabilillah. Program sosial ini didukung penuh oleh para dewan guru dan staf. OSIS bersama guru dan staf SMP Sabilillah membagikan takjil di depan Lapangan Tennis Indoor Sampang. Para pengendara antusias menerima makanan ringan untuk hidangan takjil di rumah. Semua takjil yang disiapkan habis dibagikan kepada masyarakat.
Setelah pembagian takjil selesai, OSIS beserta guru dan staf SMP Sabilillah mengadakan acara buka puasa bersama. OSIS menyiapkan tempat untuk berbuka di sekitar Taman Wijaya Kusuma. Sambil menunggu saat berbuka, semua berkumpul untuk mendengarkan tausiah dari Guru PAI SMP Sabilillah. Kemudian dilanjutkan dengan berdoa dan bersalawat bersama. Saat berbuka tiba, semua menikmati hidangan yang telah tersedia. Semoga rangkaian kegiatan yang terlaksana mendapat berkah dan manfaat untuk semua.