BeritaSMP

Pelepasan Mahasiswa PPL IAIN Madura di SMP Sabilillah

Bersamaan dengan Acara Maulid Nabi Muhammad SAW. 1442 Hijriyah, SMP Sabilillah juga melaksanakan kegiatan “Pelepasan Mahasiswa PPL IAIN Madura di SMP Sabilillah”. Momen ini merupakan sebuah bentuk apresiasi dari pihak SMP Sabilillah kepada IAIN Madura yang telah bersedia bekerja sama dalam proses memajukan pendidikan khususnya di Madura.

 

Sejak Agustus 2020 lalu, Fakultas Tarbiyah IAIN Madura telah mengirimkan 12 orang mahasiswa Gelombang 1 untuk melaksanakan Program PM2/PMP2 di SMP Sabilillah. Pelaksanaan praktik mengajar Gelombang 1 berakhir pada September 2020. Kemudian di bulan yang sama, menyusul 11 orang mahasiswa Gelombang 2 untuk melaksanakan praktik di SMP Sabilillah. Tepat pada Sabtu, 31 Oktober 2020 SMP Sabilillah resmi melepas para Mahasiswa Fakultas Tarbiyah IAIN Madura yang telah melaksanakan PM2/PMP2 Tahun Pelajaran 2020/2021 di SMP Sabilillah. Lebih kurang selama satu bulan mereka telah mendedikasikan dirinya untuk membantu pelaksanaan kegiatan belajar mengajar di SMP Sabilillah.

 

Meski terbilang singkat, semoga dalam kurun waktu satu bulan tersebut dapat memberikan manfaat untuk para mahasiswa. Pihak SMP Sabilillah berharap tak hanya ilmu akademik yang mereka dapat, namun juga pengalaman yang harus mereka bawa sebagai buah tangan dari SMP Sabilillah. Sebanyak-banyaknya Ilmu dan teori tidak dapat berjalan sempurna tanpa diimbangi dengan praktik dan pengalaman.

Related Articles

Leave a Reply

Back to top button